Sunday, July 18, 2010
Arti Kata Parkout
Kata parkour sebelumnya pernah saya tulis di artikel tentang perbedaan antara parkour dan free running. Disitu dijelaskan bahwa nama parkour dicetuskan oleh teman satu team David Belle yang aslinya berasal dari kata “Parcours du Combattant”.
Dalam parkour yang diciptakan David dan teman-temannya, mereka memiliki sebuah disiplin dalam mempelajari pendidikan jasmani yang mereka sebut juga sebagai seni dari perpindahan. Menggunakan teknik-teknik dasar hebertism dan menggunakan lingkungan sekitar untuk tempat berlatih, para original Parkour (sebutan untuk pembuat Parkour) berlatih melewati rintangan dan bergerak dalam kecepatan dan effesiensi di tempat mereka tinggal.
Disinilah parkour mulai berkembang luas dari kota Lisses di Paris hingga ke seluruh penjuru dunia. Keunikan Parkour ada pada keunikan, gaya, dan metode latian yang disiplin. Pendalaman ilmu Parkour sangat diyakini dapat memberikan manfaat yang luas tidak Cuma untuk pengembangan diri sendiri tetapi juga untuk membantu orang lainnya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment